Home » Alumni

Alumni

Program Studi D-3 Bahasa Jepang Univeritas Widyatama memiliki Ikatan Alumni Bahasa Jepang UTama dan telah memberikan partisipasinya untuk pengembangan program studi melaui beberapa kegiatan, antara lain:

  • Sumbangan Fasilitas
    • Turut memberikan sumbangan fasilitas antara lain; buku-buku, harmonika, happi yang dapat dimanfaatkan oleh program studi dalam berbagai kegiatan yang berkaitan dengan akademik dan non akademik.
  • Sumbangan Dana
    • Sumbangan dana dari alumni dalam kegiatan gathering
    • Sumbangan dana dari alumni dalam kegiatan Widyatama Japan Matsuri
    • Sumbangan dana dari alumni dalam kegiatan kuliah umum
  • Masukan Untuk Proses Pembelajaran
    • Lulusan menjadi salah satu pembicara dalam kegiatan Widyatama Japan Matsuri tahun 2014 dan 2016. Pada kesempatan tersebut secara tidak langsung memberikan gambaran kompetensi yang dibutuhkan dunia industri, sehingga dapat memberi masukan pada pengembangan proses pembelajaran.
    • Lulusan juga terlibat dalam kegiatan Kuliah Umum 2013. Dalam kegiatan ini, lulusan juga berpartisipasi sebagai fasilitator dalam menghadirkan pembicara ahli dalam bidang Industri Penerbangan
  • Pengembangan Jejaring
    • Memperluas Jaringan melalui jejaring sosial seperti facebook dan whatsapp. Hal ini terealisasi dengan terbentuknya grup Alumni Program Studi Jepang UT
    • Mengadakan Jobfair minimal satu kali dalam satu tahun.
    • Mengadakan temu alumni pada Agustus 2013 yang diselenggarakan di kampus Widyatama. Dalam acara temu alumni pada hari sabtu, tanggal 3 Agustus 2013 hadir 12 orang lulusan. Mereka yang hadir telah bekerja di berbagai lapangan kerja di pulau Jawa. Lewat acara ini pula para lulusan berbagi pengalaman mereka setelah lulus dan berkomitmen untuk selalu memberikan informasi tentang lapangan kerja dan jejaring kepada Program Studi. Para alumni turut berpartisipasi dalam kegiatan yang diadakan oleh Program Studi seperti Widyatama Japan Matsuri, dan lain-lain, serta sedikitnya telah memberikan sumbangan dana untuk kegiatan tersebut.

TESTIMONI ALUMNI

“Kuliah di Universitas Widyatama Bandung itu sangatlah berkesan dan tak bisa terlupakan. Khususnya di Prodi D3 Bahasa Jepang yang sangat saya banggakan. Karena ada hal yang tidak akan didapat dari Prodi manapun bahkan kampus lain sekalipun, yaitu kedekatan dan keakraban antara mahasiswa dan dosen. Serta saya sangat berterimakasih atas ilmu dan berbagai pengalaman yang telah diberikan oleh para dosen Prodi D3 Bahasa Jepang Universitas Widyatama kepada saya karena semua itu sangat membantu saya dalam menjalani karir saya saat ini di perusahaan Jepang.”

Okeu Luthfi Pratama, Mahasiswa Prodi D-III Bahasa Jepang Angkatan 2016


                                                                                         

Nama saya Diana Ganepa, alumni Prodi Bahasa Jepang D3 Universitas Widyatama angkatan 2014.
Selama berkuliah, saya mendapatkan banyak pengalaman yang lebih dari ekspektasi saya dalam menjalani dunia perkuliahan. Pembelajaran yang menyenangkan, dosen yang supportif, fasilitas yang memadai, dan lingkungan yang nyaman seperti keluarga. Pengalaman yang paling berkesan yaitu saat saya mendapatkan kesempatan untuk internship ke Jepang selama 1 tahun berkat dukungan para dosen dan staff. Hingga setelah selesai internship, sebelum lulus pun saya mendapatkan tawaran pekerjaan di perusahaan Jepang yang memberangkatkan saya untuk internship. Begitu banyak hal yang saya pelajari selama di prodi bahasa Jepang untuk mempersiapkan diri saya di dunia kerja. Apa yang telah saya capai hingga titik ini, tidak lepas dari dukungan para dosen&staff, dan lingkungan Prodi Bahasa Jepang yang begitu baik.
Saya bangga bisa menjadi salah satu bagian dari keluarga Prodi Bahasa Jepang Universitas Widyatama.

Diana Ganepa, Mahasiswa Prodi D-III Bahasa Jepang Angkatan 2014


Suatu kebanggaan menjadi bagian dari alumni program studi Bahasa Jepang Universitas Widyatama. Lingkungan belajar yang menyenangkan, sistem pembelajaran yang tepat sasaran dengan didukung staf pengajar yang kompeten dibidangnya menjadikan alumni universitas widyatama siap bersaing di era globalisasi” (ANA CGK passenger service supervisor).

Hadi Solekhul, mahasiswa Prodi D-III Bahasa Jepang Angkatan 2010


 

Program bahasa Jepang D3 FB UTAMA memberikan academic athmosphere yang baik. Di program ini saya bertemu dengan tenaga pengajar yang berdedikasi dan berkomitmen tinggi terhadap ilmu dan kehidupan akademik. Selama kuliah, saya tidak hanya dibekali pengetahuan yang komprehensif tetapi juga diminta aktif menggali potensi diri yang nantinya berguna sebagai lulusan yang siap guna dan berdaya saing selain itu membuka peluang untuk bisa berkunjung sekaligus belajar ke Jepang dengan gratis! Hal tersebut yang saya rasakan dan sangat membantu saya mengembangkan karir setelah lulus.

Dwi Suhartiningsih, mahasiswa Prodi D-III Bahasa Jepang Angkatan 2005